AWS EC2 Tutorial, Setup Instance Yang Mudah Step by step

AWS EC2 Tutorial, Setup Instance Yang Mudah Step by step – AWS EC2 Instance tidak lain adalah virtual machine atau virtual server dari layanan Amazon Web Service. EC2 merupakan singkatan dari Elastic Compute Cloud, dimana layanan ini adalah tempat kita untuk meminta dan menyediakan server komputasi di AWS Cloud.

Apa itu AWS EC2?

AWS (Amazon Web Services) EC2 atau singkatan dari Elastic Compute Cloud adalah layanan AWS yang memungkinan pelanggan untuk deploy dan menggunakan virtual machine di dalam cloud. Dan juga untuk penskalaan yang cepat dan untuk pemeliharaan server.

Virtual Machine atau AMI (Amazon Machines Images) dapat digunakan dengan cara menekan satu tombol “Launch Instance”, menawarkan keamanan yang luar biasa, dan menjalankan OS dan perangkat lunak pilihan Anda.

Setiap AMI yang Anda terapkan disebut instans, dan untuk mengatasi masalah Anda dengan benar, AWS menawarkan lima kelas utama instans yang dirancang untuk kebutuhan yang berbeda.

AWS EC2 Tutorial

5 Tipe Kelas Instans Pada AWS EC2

General Purpose Instances

General Purpose Instance memiliki bobot komputasi, jaringan, dan sumber daya memori yang seimbang. Instans seperti ini dapat digunakan untuk menangani beragam beban kerja dan lebih disukai oleh aplikasi, seperti webserver, yang memanfaatkan ketiga jenis sumber daya ini secara lebih merata daripada kebanyakan aplikasi lain.

Compute Optimised Instances

Compute Optimised Instance dirancang untuk aplikasi yang cocok untuk prosesor berkinerja tinggi. Instans yang dioptimalkan komputasi sangat bagus untuk aplikasi intensif komputer seperti transcoding media, ML (machine learning), dan pemodelan ilmiah.

Memory Optimised instances

Memory Optimised instance memberikan kinerja tinggi untuk beban kerja yang memerlukan pemrosesan kumpulan data besar dalam memori. Layanan keuangan yang menggunakan pemrosesan real-time dari data besar yang tidak terstruktur akan dilayani dengan baik oleh kelas instance ini, misalnya.

Accelerate Computing instances

Accelerate Computing instances memanfaatkan akselerator komputasi berbasis perangkat keras untuk melakukan tugas berkinerja tinggi secara lebih efisien daripada perangkat lunak yang menjalankan CPU. Kelas instan ini sering digunakan untuk menangani perhitungan angka floating point, pemrosesan grafik, dan pencocokan pola data.

Storage Optimised instances

Storage Optimised instances dirancang untuk beban kerja yang menuntut akses baca/tulis berurutan yang tinggi ke set data yang sangat besar dan disimpan secara lokal. Instans kelas ini memberikan volume tinggi operasi I/O pada latensi rendah.

Kenapa menggunakan AWS EC2?

  • Flexible: Ada banyak variasi dalam setiap kelas instans, dan Anda dapat menerapkan instans sebanyak yang Anda mampu bayar.
  • Cost-optimised: EC2 menawarkan beragam model pembayaran termasuk model sesuai permintaan, model permintaan komputasi cadangan, dengan diskon besar, model cadangan, dan model tabungan yang memungkinkan pengguna mendapatkan diskon dengan berkomitmen pada tingkat penggunaan tertentu. Jadi, apa pun situasi Anda, Anda akan dapat menggunakan EC2 dengan biaya yang efektif.
  • Cloud Industry Leader: EC2 membanggakan tingkat kontrol dan keandalan yang tinggi, memungkinkan pengguna untuk menghentikan instans melalui API, dan berkomitmen pada SLA sebesar 99,99%. Semuanya menjadikan EC2 sebagai pilihan populer dari perusahaan bergengsi di seluruh dunia, termasuk Netflix, Baidu, dan ESPN. AWS adalah perusahaan pertama yang mendorong teknologi cloud yang menjadi sorotan.

Sebelum kita lanjut ke tutorial pembuatan EC2 Instance, jika pembaca belum mengetahui apa itu AWS, silahkan untuk membaca artikel tutorial yang saya buat tentang AWS Free Tier dan bagaimana cara kita melakukan pendaftaran disini.

Instance yang kita buat akan dikenakan tarif per-jam variatif berdasarkan jenis Instance dan layanan lain apa saja yang kita gunakan. Dengan kata lain kita menyewa sebuah virtual server dengan kebutuhan CPU, Memory, Storage seperti yang kita inginkan. Untuk AWS Free Tier kita bisa mencoba layanan AWS EC2 ini secara free selama satu tahun kedepan dengan ketentutan yang diberikan AWS agar tidak terjadi over limit.

Seperti komputer atau server rumahan, kita bisa menginstall OS (operating system) Linux, Windows, atau Mac, dan juga bisa melakukan proses start, reboot, stop, dan terminate (menghapus) Instance.

AWS Management Console

Sebelum memulai step by step tutorial, buka browser dan buka AWS Amazon, dan click tombol menu kanan atas dan click Sign into Console lakukan login terlebih dahulu untuk mengakses AWS Console Dashboard.

login aws console

Setelah login, kita melihat halaman dashboard AWS Management Console. Click tombol More di pojok kanan atas dan pilih Regions, banyak sekali regions dimana kita mau membuat Instance, tentukan region untuk membuat Instance, saya pribadi menggunakan region Asia Pasific. Dan setelah kita memilih region maka kembali ke dashboard AWS Management Console dengan region yang dipilih.

ec2 create region

Pada halaman dashboard ini, click menu Services di pojok kiri atas, pilih All ServicesComputeEC2, dan kita melihat EC2 Dashboard. Click Launch Instance.

ec2 create start

ec2 create launch

Step 1 AWS EC2 Tutorial: Memilih AMI

AMI atau Amazon Machine Image adalah template Operating System yang kita gunakan sebagai dasar pembuatan instance. Checklist “Free tier only“, pilih Ubuntu Server 20.04 LTS x64, dan click Select.

ec2 create step1

silahkan menggunakan linux image yang lain, tentunya menggunakan package management basic yang berbeda apt/yum/dpgk dalam menginstall package di dalam OS

Step 2 AWS EC2 Tutorial: Memilih Tipe Instance

Karena dalam tutorial ini kita menggunakan AWS Free Tier, maka sudah disediakan oleh AWS “Free tier eligible” dengan spesifikasi t2micro 1 vCPU, 1 GB Memory. Click Next: Configure Instance Details.

ec2 create step2

Step 3 AWS EC2 Tutorial: Konfigurasi Instance

Dalam step ini kita bisa membuat lebih dari 1 instance dengan konfigurasi yang sama. Dalam tutorial ini kita membuat dulu 1 instance sampai berhasil. Click Next: Add Storage untuk step berikutnya.

ec2 create step3

Step 4 AWS EC2 Tutorial: Storage

Secara Free tier kita bisa menggunakan storage sampai dengan 30GB. Secara default 8GB storage untuk instance yang kita buat, bisa disesuaikan sesuai kebutuhan. Click Next: Add Tag.

ec2 create step4

Step 5 AWS EC2 Tutorial: Penambahan Tag

Tag key secara digunakan untuk mengcopy setting sebuah konfigurasi. Misal dengan tag key Webserver kita menggunakan storage 10GB dan jenis instance t2micro, maka jika kita menggunakan tag key tersebut pada instance baru secara langsung akan mengikuti settingan webserver dengan storage 10GB dan jenis instance t2micro. Isi Tag = NAME, dan Key = WEBSERVER. Click Next: Configure Security Group.

ec2 create step5

Step 6 AWS EC2 Tutorial: Konfigurasi Security Group

Security Group adalah firewall untuk mengatur traffic/akses siapa saja yang bisa mengakses Webserver kita. Misal webserver kita hanya boleh di akses menggunakan HTTPS saja. Dan juga pengaturan IP Adress tertentu (bukan public) yang diperbolehkan untuk mengakses SSH misalnya. Ubah Security group name menjadi WEBSERVER, gunanya security group ini jika sudah dibuat kita tidak perlu melakukan setting ulang jika membuat instance baru lagi.

ec2 create step6

Step 7 AWS EC2 Tutorial: Review Instance sebelum kita Launch

Ini adalah step terakhir untuk mereview instance yang kita buat. Apakah storage sudah sesuai, security group sudah sesuai dan sebagainya. Setelah spesifikasi instance sudah sesuai click Launch.

ec2 create step7

Maka akan muncul popup Key Pair dan tombol Launch Instance masih terkunci, pilih Create a new key pair, dan isi Key pair name dengan MYWEBSERVER bisa menggunakan MYSERVER-DOMAINKU dan kemudian Download Key Pair.

Setelah mendownload Key Pair barulah tombol Launch Instance terbuka dan launch.

Simpan Key Pair (.pem) yang berhasil didownload di tempat yang sangat aman. Karena siapapun bisa mengakses webserver kita menggunakan Key Pair ini.

ec2 create step8

Click View Instances, dan melihat detail instance yang baru saja kita buat.

ec2 create step9

Dari gambar diatas status instance kita running. Terdapat info detail lainnya seperti public IP, private IP, DNS Public, dan lain sebagainya.

Dalam tutorial ini kita sudah bisa membuat EC2 pada layanan AWS Free Tier.

Ok, setelah instance sudah berjalan/running mari kita mencoba mengakses dengan SSH. Click Connect tombol sebelah Launch Instance. Akan muncul popup cara mengkoneksikan dengan SSH.

ec2 create step10

Untuk mengakses SSH bisa menggunakan Termux yang sudah saya review disini, atau menggunakan aplikasi SSH android dari Google Playstore. Disini saya menggunakan aplikasi Admin Hands untuk mencoba mengakses SSH. Atau dengan 3 cara untuk mengkoneksikan ke Instans.

Default username untuk mengakses SSH adalah ubuntu untuk AMI Ubuntu server, dan ec2-user selain ubuntu dan bukan root.

ec2 create step11

Akses SSH server sesuai dengan public DNS pada server kita sukses.

Kesimpulan

Dari tutorial diatas secara step-by-step kita membuat instans EC2 dengan mudah dan menetapkan tipe instans apa yang cocok bagi kita dalam tutorial ini dengan tipe instans General Purpose instans.

Semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar